Hari Ayah Sedunia: Siapa sebenarnya yang harus dilindungi?

- 19 Juni 2023, 14:31 WIB
kasih sayang ayah
kasih sayang ayah /Hascaryo Pramudibyanto/GianyarBali.com

kasih sayang ayah tak terhingga
kasih sayang ayah tak terhingga GianyarBali.com

 

Negara mana pun, lembaga apa pun, dan pihak di mana pun sepertinya akan membela kepentingan kaum perempuan karena alasan lemahnya posisi fisik, banyak ditindas, dan lebih sering mendapatkan perlakuan tak pantas. Tapi, pertanyaannya begini: apa benar semua tindak femisida disebabkan oleh laki-laki? Apakah kaum perempuan tak pernah ‘memberi umpan’ atau ‘memancing’ kaum lelaki untuk bertindak kriminal terhadap mereka? Mohon jujur saja, apakah kaum perempuan tak pernah sengaja menggoda kaum pria atau sengaja menjebak lawan jenisnya?

Jadi gampangnya begini, keberpihakan terhadap kaum perempuan yang sudah dirasa lebih dan berlebihan, ada baiknya mulai agak diratakan. Kaum pria juga butuh perlindungan sebab tak semua lelaki ‘kuat’ secara fisik dan psikis. Mereka juga punya kelemahan, mereka juga butuh dilindungi. Andai boleh teriak, kaum lelaki pun bisa menjerit.

Mohon diingat, tulisan ini bukanlah curhat atau meminta pembelaan dan pembenaran. Ini hanya sekadar ekspresi yang menunjukkan bahwa masih ada ketimpangan yang sebenarnya disadari memang butuh perbaikan. Semoga saja ke depannya kaum lelaki juga dikoordinir oleh kementerian atau lembaga penaung yang kredibel.***

Hascaryo Pramudibyanto

Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Terbuka

Halaman:

Editor: Mijil Sunoto

Sumber: Hascaryo Pramudibyanto


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah