Doa Untuk Negara Indonesia dengan Memaksimalkan Doa Bersama diiringi Mujahadah Penyongsongan Kubro Rojab 1444

13 Desember 2022, 07:53 WIB
Ilustrasi: Doa Untuk Negara Indonesia dengan Memaksimalkan Doa Bersama diiringi Mujahadah Penyongsongan Kubro Rojab 1444 /Pixabay/Samuel Lantu

GianyarBali.com - Berbagai bencana alam terjadi di negara kita, tidak sedikit kerugian baik kerugian masyarakat umum maupun negara yang ditinggalkannya setelah adanya bencana alam. Salah satu solusinya yaitu berbanyak berdoa baik dengan sendiri-sendiri maupun bersama-sama untuk keadaan negara kita Indonesia yang tercinta.

Kemaksiatan dimana-mana terjadi, mulai dari usia kanak-kanak sampai nenek-nenek banyak terjadi di negara kita. Dengan Berdo'a bersama, kita gunakan kekuatan doa kita untuk ikut memikirkan keadaan negarakita juga kondisi kita, keluarga, ummat masyarakat pada umumnya.

Doa Bersama untuk Negeri Tercinta

Doa bersama yang sudah rutin dilakukan di berbagai daerah mulai doa bersama setiap satu minggu sekali, dengan istilah Mujahadah Usbuiyyah diikuti masyarakat se desa/kelurahan dikoordinir Penyiar Sholawat Wahidiyah Desa atau PSW Desa. Doa bersama setiap satu bulan sekali yaitu dalam acara Mujahadah Syahriyyah diatur PSW Kecamatan. doa bersama-sama masyarakat umum setiap tiga bulan Mujahadah Rubuussanah sekali dikoordinir PSW Kabupaten/Kota.

Kemudian berdoa bersama untuk bangsa dan negara dan ummat masyarakat jami' al alamin setiap enam bulan sekali dikomando PSW Provinsi Mujahadah Nishfussanah. Doa bersama seluruh ummat masyarakat baik dari Indonesia sampai Luar Negeri berkumpul bersama, untuk melaksanakan doa bersama dalam Mujahadah Kubro Wahidiyah setiap satu tahun dua kali yaitu pada bulan Muharram dan Rajab, diatur oleh Dewan Pimpina Pusat Penyiar Sholawat Wahidiyah (DPP PSW).

Tidak hanya itu saja, bahkan setiap hari ada doa harian atau mujahadah yaumiyah, mujahadah keluarga dan sebagainya. Semuanya tidak lepas untuk kepentingan bersama-sama untuk negara kita tercinta Indonesia dan Jami' Al Alamin seluruh dunia ini.

Doa bersama Mujahadah Kubro Wahidiyah yang dilakukan pada bulan rajob 1444 besok, tidak lepas dari mujahadah penyongsongan Mujahadah Kubro Wahidiyah, diantaranya melaksanakan mujahadah 40 harian yang sudah dimulai tanggal 10 Desember 2022 lalu.

Tidak hanya mujahdah 40 harian saja yang dilakukan untuk mengiringi atau menyongsong mujahadah kubro wahidiyah yang digelar 02 – 06 Februari 2023 M (11 – 15 Rojab 1444 H) saja tetapi di daerah yang sudah terdapat pengurus PSWnya dijawal untuk melaksanakan mujahadah penyongsongan, sesuai bimbingan Muallif Sholawat Wahidiyah.

Baca Juga: Sholawat Wahidiyah Untuk Menjernihkan Hati dan Marifat Billah Wa Rosuul

Berikut daftar daerah meliputi Kabupaten, Kota dan Pondok Pesantren serta Madin:

Waktu Pelaksanaan Mujahadah Penyongsongan di Daerah pada Kamis - Sabtu 19 – 21 Januari 2023, adapun pelaksananya sebagai berikut:

Penyiar Sholawat Wahidiyah atau Pengamal Wahidiyah di daerah Jombang, Lumajang, Bojonegoro, Demak, Salatiga, Batang, Ciamis, Banyumas, Depok, Ogan Komering Ulu (OKU), Kota Pekanbaru, Serang, Siak, Lampung Utara. Kota Banjar, Tasikmalaya, Kota Makassar,Tulang Bawang Barat, Gorontalo, Kab. Bandung Barat, PP. Al-Hasan (Ponorogo), PP. Bustanul Arifin (Malang), PP Al-Ijtihad Wat-Tafwidl (Ciamis), PP. Al-Istiqomah (Demak), PP. Matlabul Ulum Al-Amir (Sumenep), Madin Mambaul Huda (Demak), PP. At-Tahdzib Al Irfaniyah (Tuban). PP Alkhoiriyah (Lampung Utara).

Pelaksanaan Mujahadah Penyongsongan untuk Sabtu - Senin 21 – 23 Januari 2023 dilaksanakan oleh Pengamal Wahidiyah di Daerah:

Pengamal Wahidiyah Kab. Kediri, Kab./Ko. Madiun, Lamongan, Tuban, Bawean, Kota Semarang, Pati, Kudus, Kab. Magelang, Cilacap, Lampung Selatan, Indra Giri Hilir, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Way Kanan, TulangBawang, Banjarmasin, Blora, Cirebon, Padang Lawas, Tanjungjabung Timur, Tangerang, Ogan Komering Ilir (OKI), Pemalang, Garut, Denpasar, Langkat, Merangin, Konawe, Kab. Tojo Una-Una, PP. At-Tahdziby (Madiun), PP. Al-Ikhlas (Sidoarjo), PP. Sunan Kalijaga Ngawitan (Ngawi).

Baca Juga: Catat! Mujahadah Kubro Wahidiyah 2023 Doa Bersama Bagi Keselamatan Bangsa, Umat Masyarakat Jami' Al Alamin

Mujahadah Penyongsongan Mujahadah Kubru pada hari Senin - Rabu 23 – 25 Januari 2023 dilaksanakan oleh:

Pengurus PSW dan Pengamal Wahidiyah Kota Kediri,Tulungagung, Pacitan, Banyuwangi, Probolinggo, Kebumen, Kota Surakarta, Kab. Bogor, Kota Bogor, Kota Yogyakarta, Gunung Kidul, Bantul, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Utara, Kepulauan Seribu, Kampar, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Batam, Kendari, Alor-Kalabahi, Indragiri Hulu, Singaraja, Purbalingga, Malaysia, Kab. Pasaman Barat, PP. Darus-Sakinah (Demak), PP. Roudlotul Muslimin (Nganjuk), PP. Darul Ishlah (Cilacap), PP. Nurul Falah (Mojokerto), PP. Hidayatut Tullab (Kudus), PP. At Tahdzib Al Wahidiyah (Wonogiri).

Kegiatan Mujahadah Penyongsongan Mujkub Rojab 1444 H hari Rabu – Jum’at 25 – 27 Januari 2023 dilakukan bersama-sama oleh:

Pengamal Wahidiyah di Surabaya, Gresik, Ngawi, Wonogiri, Banjarnegara, Sleman, Jepara, Kotawaringin Barat, Lamandau, Tarakan, Jambi, Tanggamus, Mukomuko, Bengkulu Utara, Paser, Samarinda, Kutai Timur, Kutai Kartanegara, Ketapang, PP. At-Tahdzib (Bojonegoro), PP. Al-Murtadlo (Sidoarjo), PP. Madarijul Ulum (Tanggamus), PP. Hidayatut Thullab (Kudus), PP. Syifa’ut Tholibin (Kebumen), PP. Mambaul Ulum (Bengkulu Utara), Mahasin Sumut, Madin Tarsyub (Pasuruan), Madin Sholihul Huda (Tulungagung), Madin Nur Yahya (Ponorogo), PP.Puru’ Ar-Roudhotul Baqiyat Al-Musri (Serang).

Mujahadah Penyongsongan Mujahadah Kubro Rojab hari Jum’at - Ahad 27 – 29 Januari 2023 dilaksanakan oleh:

Pengamal Wahidiyah dan dikoordinir PSW di Sidoarjo, Pasuruan, Jember, Sumenep, Pamekasan, Sragen, Sukoharjo, Grobogan, Kab. Bandung, Wonosobo, Bontang, Kutai Barat, Kab. Semarang, Kab. Bekasi, Kota Bekasi, Cilegon, Serang, Tanjungpinang, Bintan, Pelalawan, Banyuasin, PP. AI Mambaun Nur (Magelang), PP. Sa’adatut Daroini (Demak), PP. Al-Aisyah Amir (Sumenep).

Untuk hari Ahad - Selasa 29 – 31 Januari 2023 dilakukan mujahadah penyongsongan oleh:

Pengamal Wahidiyah di daerah Ponorogo, Magetan, Boyolali, Tegal, Temanggung, Magelang, Klaten, Purworejo, Kota Bandung Sumedang, Lampung Timur, Lampung Barat, Kuantan Singingi, Halmahera Timur, Musi Banyuasin, Kotawaringin Timur, Seruyan, Lampung Tengah, PP. Ma’danul Ulum (Gresik), PP. Darus Syifa (Jombang), Madin At-Tahdzib Ponorogo, PP. Al Ma’roef (Kediri), Madin Al Muwahidin Ponorogo.

Baca Juga: Ratusan Mahasiswa di Bandung sudah Mulai Terkena Virus HIV AIDS, Sholawat Wahidiyah Sebagai Obatnya

Hari Selasa - Kamis 31 Januari – 02 Februari 2023 pelaksanaan mujahadah atau doa menyongsong Mujahadah Kubro yaitu:

Pengamal Wahidiyah Mojokerto, Kota Malang, Kab. Malang, Kota Batu,Trenggalek, Nganjuk, Blitar, Kendal, Kab./Kota Pekalongan, Karanganyar, Bondowoso, Klaten, Mandailing Natal, PP. Miftahul ‘Ulum (Gresik), PP. Darul Hikmah (Malang), PP. Asasun-Naja (Cilacap), PP. An-Niyah (Demak), PP. Al-Ahsan (Jombang), Madin Miftahul Ulum (Pasuruan), PP. Bahrul Wahdah (Mojokerto).

Baca Juga: Mujahadah Kubro Wahidiyah Muharram 1444 H Gelombang Pertama Digelar Hari Ini di Jombang

Pada hari Jum’at - Kamis 27 Januari – 02 Februari 2023 dilaksanakan oleh Pesantren At-Tahdzib (PA) Rejoagung Ngoro Jombang (yang ketempatan Mujahadah Kubro Wahidiyah) dimohon melaksanakan Mujahadah Non Stop satu minggu sebelumnya.

Itulah Doa Untuk Negara Indonesia dengan Memaksimalkan Doa Bersama dalam Mujahadah Kubro Wahidiyah Rojab 1444 H./ tahun 2023 diiringi Mujahadah Penyongsongan Kubro Rojab 1444 H.*** 

Editor: Muhammad Abdul Rosid

Sumber: DPP PSW

Tags

Terkini

Terpopuler