Mohammed Bin Salman Putra Mahkota Arab Saudi Kasih Mobil Rolls Royce Phantom ke setiap Pemain Arab Saudi

- 24 November 2022, 07:41 WIB
Mohammed Bin Salman Putra Mahkota Arab Saudi Kasih Mobil Rolls Royce Phantom ke setiap Pemain Arab Saudi
Mohammed Bin Salman Putra Mahkota Arab Saudi Kasih Mobil Rolls Royce Phantom ke setiap Pemain Arab Saudi /Tangkap Layar Instagram viralrepost.id/

GianyarBali.com - Kesuksesan para Tim Nasional (Timnas) Arab Saudi di Piala Dunia 2022 menjadikan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed Bin Salman (MBS) sangat bahagia, bahkan dikabarkan akan memberikan hadiah mobil mewah Rolls-Royce Phantom bagi timnas Arab Suadi seusai mengalahkan Argentina 2-1.

Berita yang sangat menengakan dan juga menghebohkan ini pertama kali muncul di Twitter @DrAwab, pada Selasa 22 November 2022) sekitar pukul 19.00 WIB. "BREAKING: MBS has announced a Rolls Royce Phantom to each team member having defeated ARG," tulisnya.

Mohammed Bin Salman Putra Mahkota Arab Saudi Kasih Mobil Rolls Royce Phantom ke setiap Pemain Arab Saudi
Mohammed Bin Salman Putra Mahkota Arab Saudi Kasih Mobil Rolls Royce Phantom ke setiap Pemain Arab Saudi

Namun, hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi mengenai kabar tersebut. Sebelumnya, pemerintah Arab Saudi mengumumkan hari libur nasional pada 23 November 2022 setelah kemenangan bersejarah timnas di Piala Dunia 2022 melawan Argentina.

Baca Juga: King Salman Resmi Umumkan Libur Nasional Usai Arab Saudi Menang Melawan Argentina

Pertandingan kedua tim digelar pada hari ke-3 di Doha, Qatar, Selasa 22 November 2022. Libur nasional berlaku bagi sektor publik dan swasta. Bahkan semua lembaga pendidikan ditutup agar siswa dapat merayakan momen bersejarah tersebut.

"Salah satu kejutan terbesar dalam sejarah Piala Dunia FIFA," tulis akun resmi turnamen piala dunia tersebut.

Diketahui, Rolls Royce Phantom 2022 adalah mobil sedan super mewah dijual sehrga harga Rp20 miliar sampai Rp24 miliar. Mobil ini tersedia dalam delapan piliha warna, empat varian.

Rolls-Royce Phantom memiliki mesin buas V12 twin turbo 6,8 liter yang mampu menyemburkan tenaga hingga 460 PS pada 5350 rpm dan torsi besar 720 Nm pada 3500 rpm. Mobil ini mampu berjalan dari 0-100 kilometer per jam dalam waktu 5,9 detik saja sebelum mencapai kecepatan maksimal 240 km per jam.

Halaman:

Editor: Muhammad Abdul Rosid

Sumber: Instagram @viralrepost.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x