Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto-Latto, Katto-Katto, Tek-Tek Lagi Viral, Langsung Auto Berhasil!

- 6 Januari 2023, 09:44 WIB
Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto-Latto, Katto-Katto, Tek-Tek Lagi Viral, Langsung Auto Berhasil!
Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto-Latto, Katto-Katto, Tek-Tek Lagi Viral, Langsung Auto Berhasil! /PMJNews/

GianyarBali.com - Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto Latto sebenarnya sederhana dan mudah. Untuk mempermudah dalam memahaminya ada dua bagian yaitu bagian Tabrakan bola Latto Latto dan gerakannya.

1. Tabrakan Bola Latto Latto

Ketika permainan ini lagi viral, coba lihat permainan Edukasi Newton Cradle yaitu sebuah mainan yang terdiri dari beberapa bola baja kecil, yang ketika satu bola diujung ini diangkat, ini langsung dilepaskan maka bagian bola paling seberangnya itu dia akan bergerak, Energi dan momentumnya ditransfer ke bola terakhir.

Mainan Edukasi Neton Cradle biasanya digunakan untuk peragaan konsep fisika momentum dan energi. Karena ada dalam proses itu terjadi proses transfer momentum dan energi dilansir GianyarBali.com dari Kanal YouTube Fajrul Fx.

Hal yang sama itu juga terjadi pada latto latto, semisal untuk latto latto ini dengan bola dua, dengan cara kita diamkan dulu bola nomer dua, dan bola satunya (bola pertama) kita tarik dan ketika, kita lepaskan bola yang pertama maka akan terjadi proses trenfer momentum dan energi dari bola 1 ke bola 2, sebaliknya. Bola yang pertama cenderung diam dan bola kedua bergerak.

Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto Latto, Langsung Auto Berhasil!
Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto Latto, Langsung Auto Berhasil!

Ini menyisaratkan bahwa ini terjadi proses tumpukan dimana kekdua bola latto latto, itu masa keduanya sama atau mirip-mirip.

Dalam permainan Latto Latto terjadi proses tumbukan dengan nilai lenting yang cukup bagus, mendekati [e ~1]. Dan hal seperti ini bisa anda gunakan untuk mengetes kualitas alat permainan Latto Latto Anda.

Ketika Anda beli Latto Latto, ktika anda ngetes Latto- lato, sebagaimana di atas, posisi bola pertama cenderung untuk diam, dan untuk tes settingan tali latto-lattonya.

Baca Juga: Sejarah Permainan Latto-Latto, Katto-Katto, Tek-tek, Lato-lato yang Sedang Viral dan Ramai di Indonesia

2. Gerakan Permainan Latto Latto

Gerakan permainan Latto-Latto itu muncul dari gerakan tangan yang bergerak naik turun, yang kemudian energi gerakan tangan di transfer ke latto-latto makan permainan latto-latto mulai bergerak.

Dibutuhkan gerakan tangan yang tepat agar latto lattonya bisa makin naik kecepatannya, dan akhirnya bisa melakukan folow atau naik ke atas tangan.

Untuk itu, perlu kita ketahui kapan untuk mengankat tangan dan kapan untuk menurunkan tangan?

Manakah yang memberikan kecepatan ke Latto Latto, apakah tangan ke atas atau tangan ke bawah?

Gerakan tangan naik menambah kecepatan Latto Latto adalah gerakan ke atas."Mengangkat tangan ke atas ketika kedua bolanya bertumbukan di bawah". Kalau sudah seperti itu tinggal menyesuikan kesembangannya aja.

Ketika bola tabrakan di bawah, tangan ke atas, ketika bola tabrakan di atas, tangan ke bawah.

Ini biasanya kegagalan main latto latto ketika belum tau pola permainann latto latto yang tepat dan benar.

Baca Juga: Permainan Anak-Anak Latto-Latto, Katto-Katto, Tek-Tek, Lato-Lato Lagi Viral, Berikut Manfaat Anak Bagi Anak

Kalau kita lihat dari persamaan peride [T] pendulum sederhana

Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto Latto, Langsung Auto Berhasil!
Prinsip Fisika Dibalik Permainan Latto Latto, Langsung Auto Berhasil!

Artinya makin panjang talinya, makin pelan periode gerakannya, dan kalau makin pendek talinya, periode gerakannya makin cepat. Ini ketika dengan kecepatan yang sama, kalau kecepatannya beda ya otomatis beda.

Makanya untuk pemula cenderung lebih gampang ketika mengunakan tali yang lebih pendek. Maka Periode gerakannya jadi cenderung lebih cepat.

Kesimpulan Permainan Latto Latto

Ketika sudah paham dua prinsip tadi dari Tabrakan Latto Latto dan Gerakannya kapan harus nai dan kapan harus turun, ini nanti problem terakhir ini cuma tinggal satu yaitu untuk menyeimbangkan dan menstabilkan gerakan.

Karena perlu diingat, karena permainan Latto Latto ini bolanya bergerak secara tiga dimensi, tidak hanya naik turun naik turun aja, tapi permainan latto latto ini, bisa radak kedepan, rada ke belakang dan seterusnya, itu yang jadi tantangannya.

Dan oleh karena itu, untuk pemula disarankan mengunakan tali yang lebih pendek karena melesetnya agak dekat dibanding ketika pakai tali yang panjang, dan kalau sudah lancar bisa mengunakan tali yang agak panjang. Atau juga bisa pakai latto latto matic.

Yang harus diperhatikan kalau memainkan permainan Latto Latto ini harus hati-hati, walaupun bahan bolanya dari plastik ketika terkena tangan, atau anggota badan kita akan merasakan sakit juga. Pastikan talinya kenceng biar tidak mudah lepas.

Karena hal itu juga, latto latto yang pecah ini yang menjadikan sebab Permainan Latto latto diluar negeri dilarang.***

Editor: Muhammad Abdul Rosid


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x