Berikut Resep Ayam Panggang Madu Ala Restoran Simple yang Praktis dengan Teflon, Selamat Mencobanya

- 30 Maret 2023, 08:16 WIB
Berikut Resep Ayam Panggang Madu Ala Restoran Simple yang Praktis dengan Teflon, Selamat Mencobanya
Berikut Resep Ayam Panggang Madu Ala Restoran Simple yang Praktis dengan Teflon, Selamat Mencobanya /Tangkap Layar YouTube Devina Hermawan

GianyarBali.com - Inilah resep ayam panggang madu Ala Restoran yang praktis dengan Teflon aja, nikmatnya luar biasa.

Ayam Panggang Madu atau yang biasa dikenal dengan Ayam Charsiu identik dengan citarasa oriental karena menggunakan bahan-bahan seperti angciu, bubuk ngohiong, dan minyak wijen.

Kali ini aku mau share resep masakan ala restoran chinese, Ayam Panggang Madu yang berwarna merah.

Di sini aku menggunakan angkak untuk menghasilkan warna merah dan menambah aroma pada masakan. Cocok banget sebagai menu spesial bersama keluarga untuk merayakan hari raya istimewa seperti hari raya Idul Fitri, hari Imlek dan sebagainya.

Resep Ayam Panggang Madu Ala Restoran sebagiamana resep yang lain seperti resep ayam panggang madu teflon, resep ayam panggang madu, resep ayam bakar madu simple, resep ayam bakar madu pedas manis, resepi ayam panggang madu, resep ayam bakar madu ala restoran, resep ayam bakar madu kecap bango, resep ayam bakar madu untuk jualan, resep ayam bakar madu terenak dan resep ayam panggang yang lainnya.

Baca Juga: Berikut Resep Ayam Goreng Pandan Simple yang Praktis Wangi Banget Dijamin Nagih Lo, Cocok Untuk Keluarga

Tidak ada salahnya GianyarBali sampaikan resepnya mulai dari bahan serta cara membuatnya, dilansir GianyarBali.com dari kanal YouTube Devina Hermawan.

Resep Ayam Panggang Madu

Bahan:

500 gr paha ayam fillet
10 siung bawang putih
2 cm jahe
2 sdt bubuk ngohiong
1 sdm kecap manis
1 sdm saus tiram
1 sdt minyak wijen
2 sdm angciu
2 sdm madu
1 sdm angkak

Baca Juga: Berikut Resep Tim Ayam Cincang Telur Asin: Khas Hong Kong dengan Bahan Telur Rasa Istimewa

Lainnya:

Minyak goreng secukupnya
Air secukupnya
Tepung maizena secukupnya
Gula, garam, dan penyedap / kaldu jamur sesuai selera
Garlic oil
Daun ketumbar (untuk garnish)

Langkah membuat Ayam Panggang Madu Ala Restoran yang praktis:

1. Haluskan bawang putih dan jahe, saring ampasnya

2. Masukkan kembali air perasan bawang putih dan jahe ke blender, bersamaan dengan angkak, madu, angciu, saus tiram, kecap manis, dan bubuk ngohiong, lalu haluskan

3. Campurkan bumbu halus dengan ayam, marinasi selama 3-8 jam

4. Tiriskan ayam dari bumbu marinasi atau keringkan menggunakan paper towel, lalu olesi dengan minyak

5. Panggang ayam di oven dengan suhu 210 derajat selama 7 menit, lalu olesi dengan bumbu marinasi, panggang kembali selama 5 menit

Baca Juga: Resep Nasi Kuning Rice Cooker Ayam Suwir Serundeng, Praktis dan Gurih, Cocok Untuk Keluarga Anda

6. Atau panggang menggunakan teflon. Panaskan teflon di api sedang. Masukkan sedikit minyak. Panggang ayam hingga luarnya kering, dalamnya matang dan tidak gosong

7. Buat sausnya. Panaskan pan, masukkan air dan bumbu marinasinya, masak hingga mendidih. Bumbui dengan gula, garam, dan penyedap / kaldu jamur. Tambahkan larutan maizena sedikit demi sedikit hingga saus mengental

8. Sajikan Ayam Panggang Madu dengan nasi putih, saus marinasi, dan garlic oil.***

Editor: Muhammad Abdul Rosid


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x