Cara Membuat Ayam Geprek Jumbo yang Lebih Krispi, Gurih, dan Pedas: Simak Resepnya di Sini

2 Juli 2023, 15:04 WIB
Cara Membuat Ayam Geprek Jumbo yang Lebih Krispi, Gurih, dan Pedas Simak Resepnya di Sini /Tangkap Layar YouTube Devina Hermawan

GianyarBali.com - Siapa yang gak suka dengan Ayam Geprek yang enak salah satu menu masakan ayam untuk dimakan bersama keluarga dan sebagai usaha Kuliner ayam, nikmatnya luar baisa dan ternyata cara membuatnya mudah gak sulit kok bunda.

Ayam geprek menjadi salah satu makanan favorit banyak orang di Indonesia. Variasinya pun beragam, kali ini aku akan membuat Ayam Geprek yang krispi dipadukan dengan sambal khas geprek yang pedas.

Ayam Geprek jadi JUMBO biasanya dijadikan sebagai salah satu menu makanan bersama keluarga. Rasanya pastinya enak dan gurih.

Dengan begitu, resep Ayam geprek ala Devina bisa bunda jadikan sebagai salah satu ide resep yang cocok untuk membuat makanan dengan bahan ayam.

Simak resep dan cara membuat Ayam Geprek Ala Devina Hermawan yang terinspirasi dari dari akun YouTube Devina Hermawan.

Baca Juga: Resep Ayam Kemangi Pad Kra Pao ASLI Dari Thailand dalam 7 Menit! Rasakan Kelezatan yang Menggugah Selera

Resep Ayam Geprek (untuk 2 porsi)

Bahan:

1 pasang dada ayam fillet
Air secukupnya
1 bungkus Kobe Tepung Bumbu Putih

Sambal geprek:

20 buah cabai rawit merah
3-4 siung bawang putih
2 gr terasi, bakar
50-80 ml minyak panas
½ sdt garam
¾ sdt penyedap

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Rempah Tanpa Ungkep: Gurih Sampai ke Tulang! Nikmati Kelezatan Ayam Goreng 

Lainnya:

Nasi putih
Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

1. Bagi dua dada ayam fillet kemudian belah 3 dan tutup dengan cling wrap lalu pukul-pukul dengan menggunakan rolling pin

2. Rendam ayam dengan air secukupnya

3. Siapkan Kobe Tepung Bumbu Putih di dalam mangkuk besar, lumuri ayam yang sudah basah ke dalam tepung hingga benar-benar rata. (Tepung dipakai dalam kondisi kering, tepung jangan ditambah air)

Baca Juga: Resep Bubur Ayam Oat Kuah Kuning yang Menggugah Selera: Sajian Bubur Abang-Abang yang Enak dan Bergizi

4. Siapkan minyak panas, kecilkan api lalu goreng ayam hingga cokelat keemasan

5. Untuk sambal geprek, ulek bawang putih, terasi, dan garam hingga halus, masukkan cabai rawit dan penyedap kemudian ulek lagi sesuai tingkat kehalusan yang diinginkan kemudian siram dengan minyak panas, aduk rata

6. Letakkan ayam yang sudah digoreng, lalu geprek bersama sambal

7. Sajikan xxl chicken geprek dengan nasi putih sebagai pelengkap

Itulah resep dan cara membuat Ayam Geprek jadi JUMBO salah satu ide yang dijadikan peluang usaha dibidang Kuliner dari bahan ayam. Bikinnya ternyata simpel banget sekali.***

Editor: Muhammad Abdul Rosid

Tags

Terkini

Terpopuler